Menu

Tahukah Anda, Ini Fakta Menarik Trofi Liga Champions

TIM BERKAS 36 22 Feb 2019, 11:27
Foto. Internet
Foto. Internet

RIAU24.COM - Ajang kompetisi bergengsi sepakbola dunia Liga Champions selalu memiliki cerita-cerita yang menarik, baik itu klub, pemain hingga penontonnya.

Nah, kali ini kita akan mengungkap beberapa fakta yang mungkin banyak yang belum mengetahui mengenai Trofi Liga Champions.

Berikut data dan fakta yang harus diketahui para pencinta sepakbola : 

1. Sebelum dikenal sebagai Liga Champions UEFA (UCL), nama turnamen ini adalah European Cup. Piala perdananya disumbangkan oleh L'Équipe, sebuah surat kabar olahraga dari Prancis.

2. Mengingat bentuknya yang ikonik, piala UEFA Liga Champions sering dijuluki sebagai "Si Telinga Besar", atau La Coupe aux Grandes Oreilles dalam bahasa Prancis dan La Orejona dalam bahasa Spanyol.

3. Desain piala UCL terinspirasi dari karya Jörg Stadelmann, seorang desainer perhiasan asal Swiss. Piala ini berwarna perak mengkilap dengan tinggi 74 cm dan berat sekitar 11 kilogram.

4. Piala UCL saat ini adalah versi desain keenam yang direplikasi, yang telah digunakan sejak 2006 - setelah Liverpool memenangkan piala European Cup kelima mereka pada 2005.

5. Hanya ada lima klub yang memiliki hak istimewa untuk menyimpan piala UCL asli, yaitu: Real Madrid, AFC Ajax, Bayern Munich, AC Milan, dan Liverpool. Sebuah klub diizinkan menyimpan trofi versi asli jika telah berhasil menang sebanyak lima kali atau tiga kali berturut-turut.

6. Piala UCL akan diukir dengan nama klub yang menjuarai turnamen di akhir pertandingan final. Liga Champions menjadi salah satu kompetisi olahraga yang paling populer di dunia.

Pertandingan final Liga Champions pada tahun 2018 ditonton 350 juta pemirsa dan rata-rata pertandingan disaksikan sebanyak 160 juta orang. Tahun ini, Liga Champions memasuki musim ke-64.

Pada pertandingan final Liga Champions 2019 ini akan dilangsungkan di Stadion Wanda Metropolitano di Madrid, pada 1 Juni 2019.