33 Pelamar PPNPNS Ikuti Tes di Bawaslu Bengkalis
Disamping itu, masih kata Usman, perekrutan dilakukan menjelang pemungutan suara, memang sengaja untuk menunjang kerja Bawaslu Bengkalis dalam melakukan pengawasan menghadapi hari pemungutan suara 17 April mendatang.
Sejauh ini dari 33 pelamar yang ikut serta tes kemarin semua formasi bisa dipenuhi. Dan Alhamdulillah semua formasi ada pendaftarnya. Disamping itu, dari hasil seleksi akan diumumkan dalam waktu dekat, karena SK kerja mereka rencananya besok tanggal 11 April ini juga akan di keluarkan.
"Kemudian tanggal 12 akan dilakukan pembekalan kemudian tanggal 13 semua PPNPNS yang diterima sudah harus masuk kerja. Proses perekrutan sebenarnya seharusnya dilakukan sejak sebulan yang lalu. Namun karena ada kendala administrasi, sehingga proses perekrutan tertunda,"ujarnya.
Seharusnya, lanjut Usman, perekrutmen diakukan sejak bulan lalu. Namun karena ada kendala jadi tertunda, dimana saat itu kesekretariatan Bawaslu Bengkalis diambil alih oleh pemerintah daerah.
Diutarakan Usman, kemudian hasil negosiasi dengan pemerintah daerah kesekretariatan kembali ke kita dan langsung kita lakukan perekrutan untuk pengisian staf di Bawaslu Bengkalis. Sedangkan untuk mereka yang diterima nanti statusnya menjadi pegawai tetap di Bawaslu Bengkalis, selama Bawaslu ada.
"Dan untuk gaji mereka langsung dari Bawaslu RI,"pungkas Usman.(***)