Menu

Meski Belum Diluncurkan, Mobil Legendaris Toyota ini Sukses Tarik Perhatian Orang Indonesia

Muhammad Iqbal 23 Jun 2019, 10:48
Toyota Supra
Toyota Supra

RIAU24.COM - Meski belum diketahui kapan mobil legendaris dari Toyota yakni Supra akan diluncurkan di Indonesia, ternyata mobil tersebut sudah sukses bikin orang Indonesia kesengsem.

Meksi demikian, Direktur Pemasaran PT Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy mengatakan pihaknya hingga kini belum bisa membuka pemesanan Toyota Supra.

"Yang bertanya-tanya sudah banyak konsumen yang bertanya ke diler atau TAM. Cuma kita minta tunggu ya, kalau launching baru secara resmi, karena sekarang belum ada harganya belum ada kepastian," katanya dilansir dari detik.com, Minggu, 23 Juni 2019.

zxc1

Selain harga dan kapan diluncurkan, untuk lokasi peluncuran mobil sport tersebut apakah dilakukan di arena Gaikindo Indonesia International Auto Show atau dalam kesempatan lain. "Belum bisa sebutkan kapan, tapi tidak lama lagi, unitnya lagi impor ke Indonesia untuk shooting, training (karyawan)," katanya.

Untuk diketahui, Toyota Supra akhir-akhir ini memang menjadi mobil incaran pencinta Toyota di seluruh dunia. Mobil menjadi best seller di Amerika, Eropa, dan rumahnya di Jepang. Di Australia, mobil itu dilelang sebanyak 100 unit dan langsung ludes dalam waktu kurang dari 10 menit.

Mobil yang konsepnya disebut FT-1 itu dikembangkan Toyota bersama BMW. BMW memberi nama mobil kembaran mereka Z4 dan sudah dirilis di Indonesia beberapa waktu lalu dan kuotanya langsung disedot habis oleh pecinta mobil tersebut di Indonesia.
zxc2

Untuk spesifikasi mobil tersebut, Toyota Supra diperkuat dengan dua pilihan mesin, baik 2.000 cc maupun 3.000 cc dengan konfigurasi mesin 4 silinder sejajar dan 6 silinder sejajar. Mesin itu digabungkan dengan 8-speed Sports Automatic Transmission yang memberikan tenaga 197 ps sampai 340 ps untuk mesin 6 silinder.