Menu

Jelang Sidang Putusan MK, #PrabowoSandi dan #MKTakAdilRakyatMenggugat Terus Melejit

Siswandi 27 Jun 2019, 11:21
Salah satu postingan dalam Twitter dengan tagar #MKTakAdilRakyatMenggugat, yang muncul sebelum sidang di MK dimulai. Foto: int
Salah satu postingan dalam Twitter dengan tagar #MKTakAdilRakyatMenggugat, yang muncul sebelum sidang di MK dimulai. Foto: int

RIAU24.COM -  Sesuai jadwal, pada siang ini Kamis 27 Juni 2019, Mahkamah Konstitusi (MK) akan membacakan putusan kasus sengketa Pilpres 2019. Sebelum sidang digelar, beberapa tagar bermunculan menyambut hasil putusan MK tersebut.

Dalam daftar topik tren terpopuler di Twitter hari ini, seperti dilansir viva, muncul dua tagar yakni #PrabowoSandi dan #MKTakAdilRakyatMenggugat, yang terus melejit. Dua tagar tersebut seolah ‘berkoalisi’ menyambut putusan MK.

Menurut catatan Trend24.in, tagar #PrabowoSandi sudah nangkring dalam puncak topik tren terpopuler Twitter sejak Kamis dini hari atau sekitar 7 jam lalu.

Pada dini hari tadi, tagar #PrabowoSandi dipepet tagar #KeputusanMKHarusAdil. Namun belakangan, tagar ini digantikan dengan munculnya  #MKTakAdilRakyatMenggugat.

Dari sekian banyak tagar yang bermunculan dalam daftar topik tren terpopuler di Twitter pada hari, tak ada tagar yang mempromosikan kemenangan pasangan kubu 01.

Tagar #PrabowoSandi tercatat lahir dalam 26 ribu cuitan sedangkan tagar #MKTakAdilRakyatMenggugat dicuitkan 5,5 ribu kali oleh pengguna Twitter. Sedangkan beberapa cuitan dengan tagar  #MKTakAdilRakyatMenggugat, mengiringi doa agar 9 Hakim MK memberikan putusan yang adil. ***

Halaman: Lihat Semua