Menu

Jika Terima Pinangan Gabung Koalisi Jokowi, Gerindra Sama Saja Gali Kuburan Sendiri!

Siswandi 4 Jul 2019, 14:34
Mulyadi bersama Prabowo Subianto dalam sebuah kesempatan. Foto: int
Mulyadi bersama Prabowo Subianto dalam sebuah kesempatan. Foto: int

"Jangan pernah mau hanya dibarter dengan posisi jabatan tapi menghancurkan masa depan," ingatnya.

Strategi Kubur Gerindra

Tak hanya itu, Mulyadi juga punya penilaian sendiri terkaiit ajakan kepada Gerindra untuk bergabung dengan koalisi Jokowi-Ma'ruf.

Menurutnya, hal itu merupakan cara partai-partai pendukung Jokowi untuk mematikan masa depan Gerindra.

"Keinginan koalisi pendukung pemerintah untuk mengajak bergabung buat saya adalah strategi untuk mengubur masa depan Partai Gerindra di tahun 2024. Karena  dengan ikut bergabung, kepercayaan para pendukung militan Pak Prabowo akan hilang. Begitu juga untuk Pak Sandi dan Partai Gerindra," ujarnya lagi.

Namun demikian, Mulyadi mengakui bahwa rekonsiliasi antara Prabowo dan Jokowi juga bersifat penting bagi bangsa. Namun dengan syarakat, rekonsiliasi itu tidak dikaitkan dengan beberapa alasan.

Halaman: 123Lihat Semua