Bentrok Lagi dengan TNI, Gerombolan Pengacau Keamanan di Papua Diduga Kabur dengan Kondisi Terluka
Terjun ke Jurang
"Dari hasil pengejaran ditemukan banyak jejak yang mengarah ke berbagai arah, namun ada satu jejak yang cukup besar yang mengarah ke suatu tempat sehingga dilaksanakan penjejakan atau menelusuri jejak tersebut," jelas Aidi lagi.
Ternyata jejak tersebut mengarah ke sebuah honai dengan jarak sekitar 2,5-3 km dari Pos TNI.
Benar saja, saat pasukan TNI mendekati honai tersebut, sekitar lima orang anggota KKSB berhamburan keluar. Mereka melarikan diri ke arah semak belukar di belakang honai yang ternyata merupakan jurang dan tertutup semak belukar yang rimbun.
Meski terus ditembaki, anggota KKSB tersebut akhirnya berhasil kabur dengan cara terjun masuk ke dalam jurang yang tertutup semak belukar.
"Sementara di luar honai ditemukan ceceran darah cukup banyak mengarah ke jurang. Belum dapat dipastikan apakah ada korban jiwa dari KSB karena tidak ditemukan mayatnya. Pengejaran tidak dilanjutkan karena faktor keamanan," tutupnya. ***