Anggota DPRD Pekanbaru Dari PKS Didominasi Wajah Baru, Ini Pesan Hendry Munief
RIAU24.COM - Selasa 10 September 2019, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berhasil mendudukkan delapan kadernya sebagai anggota DPRD Pekanbaru. Dari delapan orang tersebut, tujuh di antaranya merupakan wajah baru.
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Riau Hendry Munief mengingatkan supaya seluruh anggota DPRD Pekanbaru dari PKS supaya benar-benar membela kepentingan masyarakat. "Saya ingatkan kepada semua anggota legislatif dari PKS, apalagi tujuh di antaranya wajah baru, supaya menyadari bahwa posisi di sana sebagai wakilnya masyarakat. Jadi harus benar-benar berjuang untuk kepentingan masyarakat," sebutnya.
zxc1
Hendri Munief juga berpesan supaya anggota DPRD Pekanbaru dari PKS bisa bersinergi dengan anggota legislatif lainnya. "Kita sifatnya cair saja. Berkomunikasi dan sinergikan program-program yang nanti akan dibahas secara bersama di legislatif nanti. Terpenting utamakan kepentingan masyarakat. Karena semuanya adalah wakil dari rakyat," pesan Hendri Munief.
zxc2
Seperti diketahui PKS meraih kursi terbanyak di DPRD Pekanbaru dengan mendudukan delapan orang. Nama-nama anggota DPRD Pekanbaru dari PKS tersebut antara lain Hamdani MS SIP (Ketua DPRD Pekanbaru sementara), Firmansyah Lc, Rois SAg, Yasser Hamidy SPi, Muhammad Sabarudi ST, Muhammad Isa Lahamid Lc, Kartini SKM, dan Mulyadi AMd (petahana).