Mahasiswa Tolak Bertemu Jokowi, Rocky Gerung Ucapkan Kata ini
RIAU24.COM - Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) seluruh Indonesia menegaskan untuk menolak bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan Jakarta.
Dibandingkan bertemu di istana, mereka meminta pertemuan dengan Jokowi dilakukan terbuka agar bisa disaksikan masyarakat.
Koordinator Pusat Aliansi BEM seluruh Indonesia Muhammad Nurdiyansyah mengatakan, tuntutan mahasiswa telah disampaikan secara jelas di berbagai aksi maupun media.
zxc1
Dia menjelaskan jika apa yang dibutuhkan saat ini bukanlah sebuah pertemuan penuh negosiasi, tetapi sikap tegas Jokowi terhadap tuntutan mahasiswa.
Penolakan tersebut di apresiasi oleh pengamat politik Rocky Gerung. Mengenai sikap terhadap BEM tersebut, dia hanya menyampaikan beberapa kata saja.
"Cerdas dan Cerdik," demikian kata Rocky di akun Twitternya, Jumat, 27 September 2019.
zxc2
Netizen memberikan komentar tentang kicauan Rocky Gerung tersebut. Ini kata netizen.
"Yg jadi tuntutan mereka, batalkan RKUHP.
"Cerdas. Selalu belajar.
Mereka pun belajar dari pertemuan BEM-SI 4 tahun lalu, menghasilkan perpecahan dalam gerakan mahasiswa.
Cerdik. Mereka ingin masyarakat pun menyaksikan kualitas dialog mereka.
*Mendukung sikap Aliansi BEM," kata @UpNith.