Menu

Rumah Anggota PWI Pelalawan Hangus Terbakar, PWI Kuansing Langsung Galang Dana

Replizar 17 Oct 2019, 19:29
Anggota PWI Kabupaten Kuantan Singingi secara langsung melakukan penggalangan dana untuk anggota PWI Pelalawan yang rumahnya terbakar (foto/zar)
Anggota PWI Kabupaten Kuantan Singingi secara langsung melakukan penggalangan dana untuk anggota PWI Pelalawan yang rumahnya terbakar (foto/zar)

RIAU24.COM -  KUANSING- Nasib sial dialami salah satu Anggota PWI Kabupaten Pelalawan Provinsi Riau,  bernama Said Makiguna. Sehingga menyebabkan rumah dan seluruh isinya ludes di lalap si jago pada Kamis (17/10) pagi.

Prihatin dengan Kondisi yang menimpa  anggota PWI Pelalawan Riau tersebut, sehingga dengan spontan Anggota PWI Kabupaten Kuantan Singingi secara langsung melakukan penggalangan dana.

zxc1

"Tidak butuh waktu lama, lebih sejuta uang yang berhasil dikumpulkan dari rekan rekan wartawan dan juga bantuan dari salah satu Kanit di Polres Kuansing," Ungkap Ketua PWI Kuansing, IDI Susianto didampingi sejumlah pengurus di kantor PWI Kuansing, Kamis (17/10) sore.

Idi menyebutkan bahwa sumbangan yang diminta kepada anggota PWI Kuansing ini, memang tidak dipatok akan tetapi ala kadarnya saja. " Kita tidak melihat berapa besar sumbangan yang di berikan rekan rekan wartawan, akan tetapi rasa empati dan peduli, itu yang lebih tinggi nilainya," ujarnya.

zxc2

"Kami sadar dengan kondisi ekonomi rekan rekan wartawan tengah sulit, namun meski demikian kepedulian dan empati yang cukup besar membuat kami berbangga hati. Bahkan kami juga bangga tidak hanya wartawan, bahkan setingkat Kasat Intel Polres Kuansing, IPTU Raja Kosmos Pamulias juga ikut berpartisipasi," katanya.

"Bahkan sumbangan beliau, lebih besar dari pada sumbangan kami. Padahal kami hanya iseng menghubungi beliau, bahwa rekan kami di Pelalawan ditimpa kemalangan. Tapi ternyata, hal itu disambut positif perwira muda Polres Kuansing itu," jelasnya.

Selanjutnya mengenai dana yang sudah terkumpul ini, akan kami salurkan kepada sahabat kami Said, yang bertugas sebagai wartawan Pekanbaru MX di Pelalawan.

"Semoga tanda prihatin uang setetes ini, bisa mengurangi beban berat yang beliau derita, bahkan kami dengar dari senior kami, Said Mustafa Husin, Pengurus PWI  Riau juga melakukan aksi penggalangan dana di Pekanbaru," tukasnya. (R24/Zar)