Nadiem Ditunjuk Jokowi jadi Menteri, Gojek Tunjuk Dua Sosok Ini Sebagai Nakhoda Baru
RIAU24.COM - JAKARTA - Pendiri sekaligus CEO PT Aplikasi Karya Anak Bangsa atau Gojek Indonesia, Nadiem Makarim, telah ditunjuk Presiden Jokowi sebagai menteri. Tak menunggu waktu lama, manajemen Gojek segera mengumumkan sosok pengganti Nadiem di perusahaan tersebut.
Tidak hanya satu, kali ini Gojek akan mengangkat dua pemimpin sekaligus sebagai Co-CEO Gojek, yaitu Co-founder Gojek Kevin Aluwi dan Presiden Gojek Grup Andre Soelistyo..
Hal tersebut disampaikan oleh Chief Corporate Affairs Nila Marita Senin, 21 Oktober 2019. "Keduanya, telah menjadi bagian dari sejarah perkembangan Gojek sendiri sehingga dinilai mampu mengemban tanggung jawab untuk menahkodai perusahaan sebagai duet co-CEO serta fokus membawa perusahaan ke tahap selanjutnya," ujarnya.
Kevin Aluwi selama ini memainkan peran kunci dalam hal pengembangan produk dan teknologi Gojek, sesuai dengan kompetensi dan kapabilitasnya yang telah teruji dalam hal pengolahan data dan business intelligence.
Sebelum bergabung dengan Gojek, Kevin sempat bekerja di Zalora Indonesia dari 2012-2014 sebagai Head of Business Intelligence. Sebelumnya, ia merupakan Business Development Manager di Merah Putih Inc. Ia mengawali karirnya sebagai Analis Investment Banking di Salem Partners LLC.
Atas kontribusi Kevin untuk mengawal perjalanan Gojek sehingga menjadi platform teknologi terdepan di Asia Tenggara, pemilik gelar Bachelor of Corporate Finance, Entrepreneurship, and International Relations dari University of Southern California - Marshall School of Business, di Los Angeles, California, Amerika Serikat, ini pernah diganjar penghargaan Forbes 30 Under 30 Asia untuk kategori Teknologi Konsumen di tahun 2016.