Menu

Anies Baswedan Unggah Festival Deepavali Pertama di DKI Jakarta, Netizen: Jadi Ingat Ipin Upin

Satria Utama 25 Nov 2019, 09:45
Anies Baswedan saat menikmati kemeriahan Festival Deepavali
Anies Baswedan saat menikmati kemeriahan Festival Deepavali

RIAU24.COM -  Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunggah kemeriahan Festival Deepavali yang diselenggarakan di Pasar Seni Ancol  Sabtu, 23 November 2019 lalu. Anies merasa bangga karena kegiatan ini merupakan sejarah baru bagi DKI Jakarta karena memang baru pertama kali perayaan Deepavali dilakukan secara bersama di DKI Jakarta.

"Ini menegaskan komitmen kami di Jakarta, bahwa Jakarta harus bisa menjadi tempat bagi semua. Rumah bagi semua dimana semua merasakan kesetaraan kesempatan," ungkap Anies.

Tidak hanya dalam hal perayaan, Anies mengatakan seluruh aspek kegiatan keagamaan akan difasilitasi. "Termasuk bagi masyarakat Hindu, dan khususnya masyarakat Hindu keturunan India. Kita memastikan bahwa semua yang menjadi kebutuhan, apalagi terkait dengan kegiatan keagamaan, akan kita fasilitasi dan tuntaskan di Jakarta," janjinya.

Ditambahkannya, Indonesia dan India adalah dua negara demokrasi terbesar di dunia. Dua-duanya menghormati prinsip-prinsip demokrasi. Dua-duanya mempraktikkan demokrasi. Dan dua-duanya menjadi rujukan bagi dunia.

"Ini adalah dua negara yang memiliki sejarah yang jadi inspirasi bagi banyak kemerdekaan di berbagai belahan dunia. Perjuangan Indonesia, perjuangan India dan hari ini kita terhubungkan kembali lewat festival Deepavali," tulis Anies.

Anies berharap festival Deepavali nantinya menjadi reguler dan lebih besar lagi. "Kita sedang siapkan, nanti festival berikutnya di Pasar Baru yang akan menjadi Little India-nya Jakarta," kata Anies.

Postingan Anies ini mendapat apresiasi positif dari netizen. "Alhamdulillah Goodbener Pak Anies...
Memberikan kesempatan yang sama kepada semuanya. Semoga kerukunan dari keragaman yang ada bisa lebih terwujud bukan saja pada saat dihari2 keagamaan namun kepada kehidupan keseharian. Baraqallah semoga Allah ridho. Aamiin," komentar Novi Kurniati.

"Bp.Anies memang keren mempunyai ide cemerlang utk memajukan setiap etnis yg berbeda diDKI demi utk kerukunan antar suku,agama,ras dan antar golongan semoga jakarta tetap aman,tentram dan damai dibawah kepemimpinan Bp.Anies Baswedan .Aamiin yra," tulis Siti Juwariyah.

"Jadi ingat Upin Ipin,ada episode ttg Depawali," kata Kholid Mustofa. ***