Menu

Kwaran Pramuka Kuantan Mudik Dilantik, Banyak Kegiatan Kepramukaan Kamawicab Minta Tingkatkan Dana Hibah

Replizar 27 Nov 2019, 14:34
Banyak kegiatan Kepramukaan Kamawicab minta tingkatkan dana hibah (foto/zar)
Banyak kegiatan Kepramukaan Kamawicab minta tingkatkan dana hibah (foto/zar)

RIAU24.COM - KUANSING- Banyaknya Kegiatan Kepramukaan yang akan dihadapi oleh Kamawicab Kabupaten Kuantan Singingi, pada tahun 2020 mendatang. Maka Kamawicab Kuansing berharap agar Alokasi Dana Hibah agar dapat ditingkatkan.

zxc1

"Tahun 2020 mendatang, ada beberapa agenda kegiatan nasional, yang akan kita ikuti seperti Perkemahan Wirakarya Tingkat Nasional untuk Pramuka Penegak Pandega di Provinsi Jambi, Pertemuan Antar Saka Nasional di Provinsi Bangka Belitung dan lainnya," ungkap Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kuantan Singingi, Hardi Yacup, MSI saat memberikan sambutan pada Pelantikan Kwaran Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Kuantan Mudik, di Eks Kantor Camat Kuantan Mudik, Rabu (27/11).

zxc2

Menurutnya, Untuk kegiatan Kepramukaan Kuansing tersebut, dapat dibantu melalui dana APBD. " Selama ini untuk kegiatan Kepramukaan, kita selalu memperoleh dana yang terkecil di Provinsi Riau, maka sangat berharap kepada Bupati Kuansing melalui Asisten III, untuk dapat ditingkatkan pada tahun mendatang," ujarnya.

Sehingga, berbagai kegiatan Kepramukaan yang diselenggarakan di tingkat nasional maupun tingkat provinsi dan Kabupaten Kuansing dapat diikuti.

Dirinya juga tidak lupa pula memberikan Apresiasi dan Salut buat Kwaran 02 Kuantan Mudik, karena setiap kali dilantik pengurus Kwaran nya langsung langsung dihadiri oleh Bupati. "Ini yang kedua pelantikan langsung oleh Bupati, namun karena Bupati H. Mursini sedang Dinas luar, maka diwakili Asisten III Setdakab Kuansing," ujarnya bangga.


"Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Kwaran Kuantan Mudik, karena merupakan Kwaran yang paling aktif, dan diharapkan kedepannya lebih aktif lagi," tambahnya memberikan semangat.

Sementara Bupati Kuansing, Drs Mursini, MSi diwakili Asisten III DR. Agus Mandar, S.Sos. M.Si mengatakan bahwa  Pramuka ini sebagai pelapis atau benteng bagi generasi muda kedepannya, untuk menghindari dari segala bentuk kegiatan Narkoba maupun hal hal negatif yang dapat merusak jiwa generasi muda dimasa mendatang.

"Pramuka itu, harus mampu menjadi jiwa yang berkarakter, Membentuk Individu individu yang Cerdas, Rajin, Ulet, Mandiri, Loyal terhadap Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia," paparnya.

Mengenai usulan yang disampaikan Kamawicab tadi, agar dapat ditingkatkan Dana Hibah Kepramukaan. Menurutnya akan diupayakan, sebab saat ini Dana Hibah Bansos Pramuka hanya sekitar Rp. 200 Juta, padahal keinginan kita Rp1 Miliar.

"Kita masih bisa mengusulkan, karena saat ini sedang berlangsung pembahasan APBD Kuansing 2020," tuturnya.

Ditambahkannya, Saat ini Kwaran Kuantan Mudik menempati gedung baru, tentu masih banyak yang perlu dilengkapi, baik sarana prasarana seperti Moubilier. " Jika Kwaran Kuantan Mudik membutuhkan Moubilier, maka Pemkab akan mengupayakan menambahnya nanti," ujarnya.

Bahkan Bupati Kuansing Drs. H. Mursini, M.Si mengucapkan terima kasih dengan telah dilantiknya Kwaran Kuantan Mudik, berharap keinginan untuk membina generasi muda melalui kegiatan Kepramukaan diucapkan terima kasih," sebutnya.

Camat Kuantan Mudik, Sada Risnah, S.STP. MSI menyebutkan Kwaran Kuantan Mudik telah mempergunakan Gedung Eks Kantor Camat ini sebagai Sekretariat. " Memang Asset Pemda harus dapat dipergunakan, untuk kegiatan keorganisasian di Kuantan Mudik," ujarnya.

Saat ini Kwaran Kuantan Mudik telah membenahi eks kantor camat ini, dan kami melihat kwaran Kuantan Mudik salah satunya yang aktif di Kuansing, dan dapat lebih ditingkatkan lagi. "Saya berharap para Kepala Sekolah sebagai Kamabigus, harus lebih giat lagi, karena kegiatan Pramuka ini merupakan kegiatan yang asyik dan menarik, tetapi tidak membebani siswa," ajaknya.

Untuk itu, katanya, Mari jadikan gerakan pramuka sebagai salah satu bentuk kegiatan, yang dapat menghindari dari seluruh pengaruh baik narkoba, games maupun yang dapat merusak mental dan jiwa generasi muda dimasa mendatang," tukasnya.

Turut dihadiri Kadis Dikpora diwakili Kasie Kepemudaan Dikpora Kuansing, Karnedi, Kepala BNNK, Camat Pucuk Rantau, Kamawicab, Kwaran, Kapolsek, Danramil, Kepala Sekolah, Kades, Anggota Pramuka mulai dari (Pemula, Penegak, Pendega/SD, SMP SMA). (R24/Zar)