Anggota Komisi IV DPRD Bengkalis Gelar Reses, Ini Harapan Waga Desa Suka Maju
RIAU24.COM - BENGKALIS- Anggota Komisi IV DPRD Bengkalis Firman dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) melakukan reses dan silaturahmi di Desa Sukamaju RT 01 RW 09, Kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis, Kamis 5 Desember 2019.
Acara reses tersebut dilaksanakan di daerah pemilihan Bengkalis-Bantan yang dihadiri sekitar 150 orang tokoh agama dan warga masyarakat setempat.
zxc1
Saat reses bersama anggota Komisi IV DPRD Bengkalis tersebut, warga Desa Sukamaju, Kecamatan Bantan itu menyampaikan tentang insfratruktur, kesehatan dan pendidikan.
"Kami berharap dengan adanya kegiatan reses ini menyampaikan tentang pembangunan insfratruktur yang hingga saat ini Jalan itu belum juga dibangun," ungkap Sekdes Desa Sukamaju Wahyudi dihadapan anggota Komisi IV DPRD Bengkalis.
zxc2
Selain itu, mewakili masyarakat Wahyudi juga menyampaikan tentang Kesehatan dan Pendidikan,"Dari informasi sekarang ini BPJS Kesehatan naik dua kali lipat. Dan tentang pendidikan, banyak anak anak disini yang putus sekolah lantaran tidak mampu dikarena keterbatasan ekomi. Kami dari masyarakat hanya bisa menyambung tangan dari bapak dewan yang terhormat," ungkap Wahyudi lagi.
Sementara itu, dari beberapa pertanyaan masyarakat yang dilontarkan kepada Anggota Komisi IV DPRD Bengkalis Firman. Dalam hal tersebut Firman menjawab reses dan silaturahmi adalah merupakan adanya penyampaian atau anspirasi dari masyarakat.
"Mengenai pembangunan insfratruktur jalan, disini memang sudah ada masuk usulan tahun 2020 mendatang itu sudah ada yang terealisasi. Dan insyaallah, untuk tahun 2021 akan di klop dana menjadi satu milyar untuk pembangunan insfratruktur," ujar Firman.
"Kalau ada yang mengada ngada atau mempersulit dari rumah sakit tentang SKPM dari desa ini tolong langsung menghubungi saya. Maka dari itu jangan dipikirkan masalah BPJS itu. Saya akan tetap komit akan membantu masyarakat Bengkalis. Kalau ada bapak ibu yang sudah memiliki BPJS tetap masih berlaku," ucap Firman lagi
"Mengenai pendidikan dan memang betul betul ada masyarakat yang tidak mampu, pemerintah kabupaten Bengkalis melalui Dinas Sosial mengadakan pelatihan per bengkelan dan supir serta lain lain," ujar Firman lagi.
Usai gelar reses, anggota komisi IV DPRD Firman langsung menyerahkan bantuan beras kepada 45 orang keluarga kurang mampu, penyerahan Saond sistem dan rice cooker.
Disamping itu, sebelumnya, dalam reses yang dilaksanakan Firman di Desa Teluk Lancar, ia juga memberikan sebanyak 120 kampit beras, satu unit mesin Robin dan 30 pasang baju grub kompang. (R24/Hari)