BIN Prediksi Puncak Wabah Corona di Indonesia Bulan Mei
RIAU24.COM - Badan Intelijen Negara (BIN) memprediksi puncak wabah virus corona atau covid-19 di Indonesia akan terjadi di bulan Mei 2020 atau memasuki bulan Ramadhan. Masa puncak terjadi 60 sampai 80 hari kedepan sejak kasus virus Corona pertama diumumkan pemerintah pada 2 Maret 2020 lalu.
"Kita memperkirakan bahwa masa puncak di Indonesia itu akan berlaku 60 hari sampai 80 hari sejak infeksi pertama itu diumumkan tanggal 2 Maret. Jadi, kalau kita hitung-hitung, masa puncak itu mungkin jatuhnya di bulan Mei, berdasarkan permodelan ini, bulan puasa," ujar Deputi V BIN Mayjen TNI Afini Boer dalam diskusi 'Bersatu Melawan Corona' di Coffee Shop Little League, Jalan Prof Joko Sutono, Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat 13 Maret 2020.
Dalam diskusi yang digelar DPP Partai Golkar itu, dia pun meminta masyarakat bisa mewaspadai gejala asimtomatik yang terjadi ketika individu tidak menyadari telah terinfeksi virus corona walaupun kondisi tubuh dirasa sehat. Dia melanjutkan, kondisi demikian menjadi potensi penyebaran virus yang perlu diperhatikan. "Dia bisa menyebarkan kepada orang lain, dia bisa beredar ke mana-mana masyarakat ini," ungkapnya.
Dia pun membandingkan puncak wabah virus corona di Indonesia dengan di China maupun Inggris. "Di China tadi masa puncaknya 60 hari. Sementara kalau di Inggris mereka membuat permodelan ini mereka memperkirakan 130 hari masa puncak tadi," ujarnya.
Sumber: Sindonews