Menu

Dekranasda Salurkan Bantuan 800 Masker BC-19 Untuk ODP Kabupaten Siak

Lina 2 Apr 2020, 20:27
Dekranasda untuk kembali mendonasikan keuntungan penjualan produknya lewat program Dekranasda Berbagi (foto/lin)
Dekranasda untuk kembali mendonasikan keuntungan penjualan produknya lewat program Dekranasda Berbagi (foto/lin)

RIAU24.COM - SIAK- Peningkatan Jumlah ODP (Orang Dalam Pemantauan) di Kabupaten Siak yang pesebarannya hampir merata seluruh kecamatan, menarik perhatian Dekranasda untuk kembali mendonasikan keuntungan penjualan produknya lewat program Dekranasda Berbagi, dalam bentuk bantuan masker dan sembako.

zxc1


Organisasi yang menjadi wadah para pengrajin serta pengusaha kerajinan di Kabupaten Siak itu, kembali menyalurkan bantuan sejumlah 800 masker BC-19 untuk membantu para ODP, yang diproduksi bersama para penjahit di Kabupaten Siak, sebagai kelanjutan dari aksi serupa beberapa hari sebelumnya dengan mebagi-bagikan 500 masker BC-19 kepada masyarakat.

Penyerahan simbolis dilakukan oleh Ketua Dekranasda Kabupaten Siak Rasideh Alfedri kepada Bupati Siak Alfedri, disaksikan Asisten Pemkesra Budhi Yuwono dan Kepala Dinas Kesehatan Tony Chandra di Kediaman Bupati Siak, Komplek Abdi Praja Siak Sri Indrapura.
Halaman: 12Lihat Semua