Kadiskes Pelalawan Belum Terima Laporan Ada Tenaga Medis RS Efarina Diisolasi
RIAU24.COM - PELALAWAN- Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pelalawan Asril, M. Kes memastikan pihaknya belum mendapat laporan resmi dari Rumah Sakit Efarina tentang isolasi tenaga medisnya.
"Laporan resminya belum sampai ke Dinas Kesehatan. Tim Dinkes saat ini ke RS Efarina," kata Asril dalam konferensi pers di Posko Layanan Pengaduan dan Informasi Covid 19, Jumat 3 April 2020.
zxc1
Asril mengakui pasien positif Corona dari Pelalawan, pernah diopname di RS Efarina. Awalnya, yang bersangkutan diagnosa terjangkit DBD dan Tifus.
"Namun tentu dalam penanganan medis yang bersangkutan ini, tenaga medis RS Efarina sudah sesuai SOP. Memakai masker, sarung tangan dan mencuci tangan setelah kontak dengan pasien," jelas Asril.
zxc2
Isu adanya tenaga medis RS Efarina di isolasi, santer sejak sore kemarin. Isu ini beredar cepat karena, satu pasien positif Covid 19, pernah diopname di RS Efarina, sebelum dirujuk ke RS Santa Maria di Pekanbaru. (R24/Ardi)