Kritik Cara Pembagian Sembako Jokowi, Hinca Panjaitan: Beliau Enggan Mendengar, Pembisiknya Enggan berujar
RIAU24.COM - Baru-baru ini, di media sosial beredar video saat Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang membagikan sembako dari dalam mobil.
Video berdurasi 59 detik itu diketahui Jokowi bagi-bagi sembako di Bogor, Jawa Barat pada Ahad, 26 April 2020 lalu.
Hal tersebut ditanggapi oleh Mantan Sekjen Partai Demokrat, Hinca Panjaitan. Dia mengatakan, seharusnya pembagian sembako yang dilakukan Jokowi dijalanan harus dikoreksi.
"Saya sudah kritik ini beberapa kali.
Bukan hanya saya, banyak pihak yg ingin cara presiden berbagi sembako seperti ini agar dikoreksi," kata Hinca dikutip dari akun Twitternya, Senin, 27 April 2020.
Dia menambahkan, meski sudah banyak dikritik, hal tersebut seakan tidak ada artinya. Dan Jokowi sendiri masih tetap membagikan sembako dijalanan.
"Tapi, suara kita ternyata rata tak bernyawa.
Beliau enggan mendengar, pembisiknya pun enggan berujar," kata dia lagi.
Netizen pun mengomentari kicauan Hinca tersebut. Ini kata para netter.
"Sdh tabiatnya presiden kita kali agar disoroti kamera dan disaksian orang banyak..," kata salah satu netizen.
"Jangan heran kalau rakyatnyapun pantang nurut di kasih himbauan, yg d bawah gmn yg d atas," ujar salah satu netizen.