Resep Roti Canai
RIAU24.COM - Mumpung masih dalam suasana hari raya Idul Fitri dan ingin menyajikan makanan untuk keluarga? Kamu bisa membuat roti canai. Berikut ini resepnya.
Bahan-bahan:
garam sedikit saja
margarin untuk olesan
2 butir telur, kocok lepas
6 sdm minyak goreng (untuk rendaman)
200 ml susu cair hangat
500 gram tepung terigu protein sedang
Cara Membuat:
1. Campur susu hangat, margarin cair, dan telur yang sudah dikocok, aduk rata.
2. Tuangkan tepung terigu sedikit demi sedikit dan uleni sampai kalis.
3. Ambil adonan kira-kira 30 gram bulatkan dan tata di dalam wadah yang sudah diberi minyak goreng.
4. Diamkan kurang lebih 1 jam dan tutup dengan kain basah.
5. Pipihkan adonan hingga tipis dan gulung memanjang.
6. Gulung roti hingga membentuk huruf S dan tumpuk jadi satu dan pipihkan.
7. Masak di atas teflon sambil diolesi margarin.
8. Balik roti dan masak sampai sisi satunya matang.
9. Angkat dan sajikan.