Menu

Isu kenaikan Tarif Dasar Listrik, Manager PLN ULP Tembilahan Angkat Bicara

Ramadana 12 Jun 2020, 15:13
Isu kenaikan Tarif Dasar Listrik, Manager PLN ULP Tembilahan Angkat Bicara (foto/int)
Isu kenaikan Tarif Dasar Listrik, Manager PLN ULP Tembilahan Angkat Bicara (foto/int)

RIAU24.COM - INHIL- Isu kenaikan dasar tarif listrik yang menghebohkan masyarakat Indonesia, termasuk di Kabupaten Indragiri Hilir di tengah pandemi Covid-19, Manager PLN ULP Tembilahan ikut angkat bicara, diungkapnya harga tarif dasar listrik di Inhil Tak terjadi kenaikan.

"Kenaikan rekening listrik ini murni disebabkan oleh peningkatan konsumsi listrik oleh pelanggan pada saat PSBB dimana masyarakat banyak beraktifitas di rumah. Tambah lagi, kenaikan terjadi karena konsumsi listrik pada bulan suci ramadhan dan saat Hari Raya," ujarnya, Kamis 11 Juni 2020.

zxc1

Tidak hanya itu, M.Hosen juga menghimbau kepada pelanggan khususnya di wilayah ULP Tembilahan yang mengalami lonjakan silahkan datang langsung selama jam kerja ke kantor Unit Layanan Pengadaan (ULP) Tembilahan di Jalan Gunung Daek, Tembilahan.

"Silahkan datang ke Posko pengaduan untuk mendapatkan penjelasan dan solusinya, dan perlu kami sampaikan pada saat menyampaikan pengaduan, pelanggan dimohon menginformasikan angka stand meter pada saat melapor dengan membawa foto stand meter dan rekening pembayaran listrik terakhir," jelas Maneger PLN Tembilahan

zxc2

Terhitung dari hari Senin 08 - 11 Juni 2020, Lanjut M.Hosen, Posko pengaduan sudah menerima 12 pelanggan di Tembilahan yang mengadukan ke PLN terkait lonjakan tarif.

"PT PLN senantiasa terbuka memberikan layanan khusus keluhan tagihan kenaikan rekening listrik di kantor ULP Tembilahan agar bisa memberikan pelayanan dengan baik dengan mengikuti protokol COVID-19," ujar M.Hosen

Selain itu, untuk memudahkan pelayanan bagi pelanggan yang mengalami lonjakkan tagihan, pelanggan dapat juga melaporkan melalui sarana resmi PLN situs www.pln.co.id, Contact Center PLN 123 atau melalui Handphone (Kode Area)+123 dan bisa juga melalui aplikasi PLN Mobile atau melalui WA di nomor 0822 8769 8594.