Menu

Resep Kikil Cabai Hijau Dicampur Petai

Muhammad Iqbal 24 Jun 2020, 11:22
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Memiliki tekstur yang kenyal, kikil dapat dijadikan masakan yang nikmat. Salah satunya adalah kikil cabai hijau yang dicampur dengan petai. Berikut ini resepnya.

Bahan:
1 batang serai (memarkan)
2 cm jahe (memarkan)
2 lembar daun jeruk Minyak (secukupnya)
3 cm lengkuas (memarkan)
10 buah petai (belah dua)

20 gram kikil sapi (rebus hingga matang, potong dadu)

Bumbu:
Garam dan Gula secukupnya
Kaldu sapi bubuk (jika suka)
1/2 buah tomat (iris dadu kecil)
1 sdm kecap manis
3 siung bawang putih (iris tipis)

5 buah cabai hijau besar (iris serong)
5 buah cabai rawit (iris serong)
6 siung bawang merah (iris tipis)

Cara Membuat:
1. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih, bawang merah, cabai hijau dan cabai rawit hingga layu.Tambahkan lengkuas, jahe, batang serai dan daun jeruk.

2. Masukkan kikil dan petai ke dalam tumisan bawang, aduk rata. Tambahkan garam, gula, kaldu ayam bubuk dan kecap manis.

3. Tambahkan sedikit air, aduk rata. Masak kikil hingga matang.

4. Tambahkan tomat agar rasanya makin lezat. Koreksi rasa, angkat jika tumis kikil ini telah matang.

5. Sajikan selagi masih hangat.