Selain Pembangunan, Meningkatkan Ekonomi Pertanian Juga Termasuk Program TMMD
RIAU24.COM - BENGKALIS - Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Lizardo Gumay melalui Danramil 01/Bukit Batu Kapten Inf Tarman menyampaikan bahwa, program tentara manunggal membangun desa (TMMD) ke 108 yang dilaksanakan Kodim 0303/Bengkalis bekerjasama dengan pemkab Bengkalis.
Selain melakukan pembangunan fisik maupun non fisik. Kodim Bengkalis juga melakukan Sosialisasi bidang pertanian. Sosialisasi ini juga termasuk program TMMD.
"Sosialisasi ini bertujuan memberikan penyuluhan kepada masyarakat agar memahami tentang Pertanian,"ungkap Kapt Inf Tarman, Senin 6 Juli 2020.
Diutarakannya, kegiatan sosialisasi bidang pertanian tersebut dilaksanakan di kantor Desa Sepahat kecamatan Bandar Laksamana, turut dihadiri Kades Sepahat Azlan beserta perangkat desa dan kelompok Tani.
"Dengan sosialisasi ini kami mengajak kepada masyarakat agar bersama sama meningkatkan hasil produksi pertanian guna menunjang tercapainya ketahanan pangan dan asyarakat serta kelompok tani yang ada untuk mengelola dengan memanfaatkan lahan tidur yang ada agar dapat meningkatkan perekonomian," ujarnya.
Demi meningkatkan perekonomian, lanjut Danramil, dalam hal ini TNI siap membantu dan akan bekerjasama dengan masyarakat.
Sementara, Kades Sepahat Azlan menyampaikan bahwa, siap mendukung dengan adanya sosialisasi tentang pertanian sekaligus program TMMD ke 108 tersebut.
"Program TMMD ini patut kita dukung dan diharapkan masyarakat khususnya Desa Sepahat, dapat menerima dan melaksanakan dengan baik,"ungkap Azlan.
Kemudian, Sunar salah satu warga setempat mengutarakan bahwa dengan adanya program TMMD ini, memang sangat memberikan dampak yang positif, apalagi arahan dan masukan serta perhatian TNI kepada masyarakat.
Dapat disadari, ungkap Sunar, selama ini petani di Desa Sepahat khususnya sudah bekerja keras untuk meningkatkan produksi pertanian."Sehingga dengan adanya masukan dari TNI tentang pertanian dapat lebih meningkatkan hasil pertanian kedepannya,"ucap Sunar.