BREAKING NEWS : Ratusan Driver Gojek Gruduk DPRD Kota Pekanbaru, Ini Tuntutan Mereka
RIAU24.COM - PEKANBARU - Pagi ini sekitar pukul 9.41 WIB, Kantor DPRD Kota Pekanbaru mendadak hijau, tapi bukan karena penghijauan. Melainkan ratusan driver Gojek Kota Pekanbaru menuntut hak mereka kepada wakil rakyat agar manajemen Gojek mengembalikan hak mereka.
“Bubarkan kantor Gojek, dan kembalikan hak kami,” teriak ratusan demonstran berjaket hijau tersebut.
Ketua Umum Geger (Gerakan Gejolak Driver) Supriadi Kepada Riau24.com di sela aksi mengatakan Sekarang pihak Go-Jek memainkan program Berkat, dimana tidak ada intensif tapi mematokkan pendapatan Driver sebanyak 100 ribu dari jam 8.00 pagi sampai 20.00 wib malam.
“Jika pendapatan tidak tercapai 100 ribu maka akan dibulatkan seratus ribu. Program berkat ini tidak membantu driver malah membuat driver tidak semangat dalam bekerja,” jelasnya.
Lebih lanjut, ia mempertanyakan dimana uang driver yang dipotong 20% tersebut, karena menurutnya itu adalah hak driver, yang akan berikan pada keluarga.
“Manajemen Go-Jek memalak atau mengambil uang pada driver bulat bulat-bulat, tanpa ada kasihan. Padahal para driver diwajibkan menjalan orderan secara SOP dan peraturan yang diminta gojek karena ini pelayanan jasa,” tambahnya.