Menu

Resep Dendeng Lado Mudo

Muhammad Iqbal 3 Aug 2020, 12:05
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Ada banyak olahan daging sapi yang bisa dijadikan masakan yang lezat. Salah satunya adalah hidangan khas Minang, dendeng lado mudo. Cara buatnya juga gampang kok. Ini resepnya.

Bahan:
500 gr daging sapi bagian paha atas, iris melintang 1/2 cm
air secukupnya

Haluskan:
1 sdm garam
1 sdt jintan

2 sdt ketumbar
3 siung bawang putih

Sambal, tumbuk kasar:
1 buah tomat hijau
1 sdt garam
3 buah cabe rawit
4 siung bawang merah

100 gr cabe ijo

Cara membuat:
1. Rebus irisan daging bersama bumbu halus dalam air secukupnya hingga empuk.

2. Angkat dan tiriskan dendeng.

3. Pukul-pukul hingga agak memar.

4. Goreng daging dendeng hingga berubah warna. Tiriskan.

5. Tumis cabe dengan 3 sdm minyak bekas menggoreng daging hingga setengah matang,

6. Masukkan daging dendeng yang sudah digoreng. Aduk rata lalu angkat.

7. Sajikan hangat dengan nasi hangat.