Menu

Resep Tahu Isi Kentang

Muhammad Iqbal 24 Aug 2020, 11:33
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Tahu menjadi salah satu bahan makanan yang enak dan menggugah selera. Salah satu makanan yang bisa kamu buat adalah tahu isi kentang. Berikut ini resepnya.

Bahan-Bahan:
2 ons udang, cincang halus
15 buah tahu goreng, belah tengahnya
250 gram daging ayam, diblender
500 gram kentang rebus, tumbuk atau haluskan

Bumbu Halus:

3 siung bawang putih
5 butir bawang merah
7 buah cabai merah

Bahan Tambahan:
daun seledri cincang secukupnya
garam, merica, dan kaldu secukupnya

Bahan Pencelup:

4 butir telur, dikocok lepas
1/2 sdt garam

Cara Membuat:
Pertama, masak udang bersama bumbu yang dihaluskan. Tumis sampai bumbu meresap. 

Kedua, campur kentang tumbuk dengan udang yang sudah dibumbunyi. Tambahkan seledri. Aduk rata sampai semua bahan menyatu.

Ketiga, masukkan bahan isian ke dalam tahu. Lakukan sampai semua bahan habis.

Keempat, celupkan tahu ke bahan pencelup.

Kelima, panaskan minyak. Goreng tahu sampai matang kecokelatan. Angkat dan tiriskan.