Buka Pelatih Pengembangan Budidaya Berkelanjutan Paludikultur, Ini Pesan Budhi
Peran vital itulah, menurut Haris agar terus di upayakan pelestariannya. Salah satunya mempraktikkan prinsip paludikultur dalam menjalankan kegiatan budidaya di lahan gambut, terutama pada daerah yang memiliki lahan gambut yang luas termasuk Kabupaten Siak.
Haris menekankan bahwa budidaya pada lahan gambut (termasuk di Kabupaten Siak) harus benar-benar memahami karakteristik gambut, yakni berada dalam kondisi basah dengan tinggi muka air (TMA) harus lebih tinggi dari -0.4 m sepanjang tahun.
Baca juga: Polsek Koto Gasib lakukan Cooling System dalam Rangka Menjaga Keamanan Selama Tahapan Pilkada 2024
Masih menurut Dr.Haris bahwa hingga saat ini, BRG telah mengidentifikasi spesies potensial, nilai keekonomian komoditas, serta melakukan berbagai penelitian atau uji coba di lapangan. Minimal terdapat tiga faktor penting paludikultur dapat lebih dikembangkan di Kabupaten Siak yaitu partisipasi masyarakat, keterlibatan sektor swasta/dunia usaha, dan kebijakan penataan ulang lanskap ekosistem gambut yang bersinergi.