Polres Siak Bagikan 10.000 Masker Pada Acara Launching Pembagian Masker Serentak, Kampanye Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan
RIAU24.COM - SIAK- Polres Siak bersama Polsek jajaran melakukan pembagian masker secara serentak dan mengkampanyekan physical distancing (jaga jarak) secara masif ke masyarakat, hari ini Kamis (10/9/2020).
Kapolres Siak AKBP Doddy F.Sanjaya, SH, SIK, MIK menerangkan bahwa pembagian masker secara serentak dan kampanye jaga jarak ini, dilakukan untuk menekan angka penularan Covid-19, yang belakangan ini kembali melonjak di Siak khususnya dan di Indonesia secara umum.
zxc1
"Kegiatan pembagian masker serentak, kampanye jaga jarak dan hindari kerumunan ini dilaksanakan secara serentak hari ini diseluruh wilayah indonesia," ucap AKBP Doddy.
zxc2
"Kita berharap launching pembagian masker yang kita inisiasi ini menjadi satu momentum bagi kita untuk memberikan getok tular mengajak masyarakat kita di level manapun untuk sama-sama kita menggunakan masker,karena ini kunci yang utama nya dulu,pakai masker, pakai masker dan pakai masker setelah itu baru kita terapkan jaga jarak,tidak berkerumun dan mencuci tangan dengan sabun sesering mungkin," terang Kapolres Siak
Kegiatan pembagian masker serentak ini dihadiri Bupati Siak,seluruh Forkopimda Kabupaten Siak, Ketua KPUD Kabupaten Siak, Ketua Bawaslu Kabupaten Siak, Camat se Kabupaten siak dan tokoh masyarakat serta Bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Siak.
Selain kegiatan pembagian masker seluruh peserta yang hadir juga melakukan Deklarasi bersama untuk mendukung percepatan penanganan Covid - 19 dan Pertumbuhan ekonomi nasional serta mewujudkan Pilkada Serentak 2020 pemilihan Bupati dan Wakil Bupati yang aman, damai dan sehat dengan wajib memerapkan protokol kesehatan yang dipimpin oleh Ketua pelaksana harian Komisi Pemilihan Umum Daerah ( KPUD ) Kabupaten Siak Susilo ST, SH.