5 Zodiak ini Sangat Menakutkan saat Marah, Begini Cara Menghadapinya
RIAU24.COM - Dalam meluapkan emosi, masing-masing individu sangatlah berbeda caranya. Ada yang memilih diam dan ada pula yang mengamuk tidak karuan.
Menurut astrologi, inilah lima zodiak yang marahnya menyeramkan dan cara menghadapinya sebagaimana mengutip dari Kumparan Minggu 20 September 2020.
1. Capricorn (22 Desember-19 Januari)
Capricorn adalah tipe yang suka memendam perasaan. Ketika amarah meledak, ia cenderung membalas setiap kalimat yang dilontarkan kepadanya, sampai tindakan yang berunsur kekerasan. Ia menumpahkan amarahnya pada siapa pun yang ia lihat ketika emosi.
Bagaimana menghadapinya? Capricorn biasanya adalah pribadi yang bertanggung jawab, kamu bisa membantu arahkan dia untuk melampiaskan amarahnya pada hal positif dan berikan ia waktu untuk merenungkan diri.
2. Aries (21 Maret-19 April)
Saat Aries marah, orang-orang di sekitarnya pasti tahu. Ia tidak bisa menyembunyikan dan menahan emosinya. Lalu, bagaimana menghadapi seorang Aries yang sedang marah?
Aries adalah tipe yang cepat reda setelah meledak, ia tidak bisa marah lama-lama. Jadi, cobalah berikan ia waktu untuk menenangkan diri. Bila amarahnya bukan ke kamu, lebih baik tidak usah ikut campur atau kamu bakal kecipratan emosinya, serem!
3. Leo (23 Juli-22 Agustus)
Seperti lambangnya, pemilik zodiak ini terkenal dengan sifat dominan, keras kepala dan dramatis. Leo terkenal sebagai zodiak yang mudah marah. Ketika emosi, Leo akan mengamuk berapi-api dan tak akan menarik argumennya.
4. Sagitarius (22 November-21 Desember)
Dalam astrologi, Sagitarius masuk ke dalam kelompok elemen api bersama Leo dan Aries. Sekali amarah itu keluar, ia bisa menjadi tak kenal batasan dalam berbicara. Sagitarius cenderung 'ngamuk' secara verbal.
Jadi, cara menghadapinya ialah dengan tidak terprovokasi kata-kata yang dilontarkannya. Sagitarius akan menyadari perbuatannya dan meminta maaf setelah marahnya reda. Di saat itulah kamu bisa memberikan masukan.
5. Taurus (20 April-20 Mei)
Taurus tidak bisa mendengarkan omongan orang lain saat marah. Seperti Leo, pemilik zodiak Taurus sangatlah keras kepala dan terkadang ngeselin banget.
Cara menghadapi seorang Taurus yang sedang ngamuk ialah dengan tidak terlalu banyak menasehati dan biarkan ia menurunkan amarahnya. Jangan terlalu mengharapkan kata maaf karena Taurus memiliki ego yang besar, tetapi ia bisa dengan cepat membuat suasana kembali seperti normal, kok.