Dengan Program ESA Yang Mantap, Akan Berikan Bantuan Kepada UMKM Hingga 20 Juta
RIAU24.COM - BENGKALIS - Pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) akan diberikan modal usaha untuk meningkatkan produktivitas dan perekonomian jika paslon bupati dan wakil bupati Bengkalis Indra Gunawan Eet dan Samsu Dalimunthe memenangkan Pilkada Bengkalis 9 Desember 2020.
" Untuk usaha ekonomi kecil menengah, bagaimana ekonomi kerakyatan di tingkat kelurahan, dengan dana instruksi bupati nanti seluruh pedagang, kedai-kedai kecil akan diberikan bantuan 15 juta sampai 20 juta,"ucap Calon Bupati Bengkalis Indra Gunawan Eet dalam kampanyenya di lapangan voli Jalan Gaya Baru, Kelurahan Duri Timur, Minggu 27 September 2020.
Silaturahmi atau kampanye tersebut turut dihadiri alon wakil bupati Bengkalis Samsu Dalimunthe, ketua tim ESA Daratan sekaligus juru kampanye Ngatno Eko Prawiro, tokoh masyarakat Minang Duri Indra Verniza Dt Mangiang, Pimpinan Tanah Abang Store Duri Pendi sekaligus pendiri tim 517 pendukung ESA, anggota DPRD Bengkalis dari Partai Golkar Hendri Hasibuan, dan simpatisan ESA lainnya.
Kampanye akbar paslon ESA ini dilaksanakan mengikuti protokol kesehatan Covid-19, dengan jumlah peserta kampanye dibatasi. Dipantau kepolisian dan petugas Panwas. Kampanye dimulai sekira pukul 10.00 sampai 11.45 WIB.
Sebelumnya, calon wakil bupati Bengkalis Samsu Dalimunthe (Samda) juga mengatakan Bengkalis saat ini tidak butuh kartu ini kartu itu.
"Masyarakat butuh kesejahteraan bagaimana lapangan pekerjaan tersedia, berobat dan pendidikan gratis. Bengkalis punya uang 3.5 triliun, ini tergantung pola pikir bupati. Untuk itu ESA ingin memaksimalkan APBD ini demi kesejahteraan masyarakat,"ungkap Samda.