Menu

Hilangkan Stres dan Menambah Imun Tubuh Selama Pandemi, Opung Sukses Budidaya Anggur di Kota Bertuah

Riki Ariyanto 30 Nov 2020, 22:23
Hilangkan Stres dan Menambah Imun Tubuh Selama Pandemi, Opung Sukses Budidaya Anggur di Kota Bertuah (foto/ist)
Hilangkan Stres dan Menambah Imun Tubuh Selama Pandemi, Opung Sukses Budidaya Anggur di Kota Bertuah (foto/ist)
Usai mengajak berkeliling, Opung bercerita punya cita-cita kebun anggur terwujud di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau. Hal itu bukan mustahil, sebab dirinya sendiri sudah mencoba dan berhasil budidaya bibit hingga menghasilkan buah-buah yang ranum.

"Karena anggur nilai ekonomisnya sangat tinggi. Bukan mustahil kampung anggur bisa terwujud. Apalagi selama Pandemi Covid-19 tentu lebih banyak waktu di rumah, dari pada tidak ada kegiatan mending budidaya anggur," sebut Yusuf Siregar.

Terpenting bagi Opung dalam bercocok tanam, harus menyukai apa yang dilakukan. "Harus suka dulu, jangan karena tren. Bukan masalah tnagan dingin atau panas. Kalau suka kan, tidak terasa capek. Tak terasa nanti sudah menghasilkan buah, itu jadi kesenangan sendiri," kata Opung.

Halaman: 456Lihat Semua