Menu

Moeldoko Ambil Alih Demokrat, Pengamat: Karena Jokowi Membiarkan Begitu Saja

Muhammad Iqbal 8 Mar 2021, 08:49
Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko
Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko

RIAU24.COM - Dikarenakan mengambil alih Partai Demokrat melalui kongres luar biasa (KLB) yang berlangsung di Deli Serdang, Sumatera Utara, desakan agar Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko dipecat semakin menguat.

Pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Ujang Komarudin sependapat agar Moeldoko dipecat dari jabatannya di istana negara.

"Harusnya memang dipecat. Karena sudah mencoreng istana dan merusak tatanan demokrasi," kata Ujang dilansir dari Rmol.id, Ahad, 7 Maret 2021.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion itu berpendapat, memecat Moeldoko kecil kemungkinan akan dilakukan Jokowi.

"Namun Jokowi tak akan pecat dia. Karena mereka sudah tahu sama tahu. Moeldoko tak akan berani mengambil alih PD dengan KLB-nya kalau ada pelarangan dari Jokowi," kata dia lagi.

"Karena Jokowi membiarkan saja, akhir Moeldoko berani dan menjadi-jadi seenaknya berbuat yang di luar akal sehat," tutupnya.

Halaman: Lihat Semua