Menu

Ini Kata Seksolog Tentang Wanita yang Kecanduan Gunakan Vibrator Agar Bisa Orgasme

Devi 30 Mar 2021, 14:16
Foto : Liputan6
Foto : Liputan6

RIAU24.COM - Tahukah anda jika beberapa perempuan mencapai orgasme atau masturbasi dengan bantuan mainan seks (sex toy), salah satunya vibrator. Bahkan mereka juga menggunakan vibrator selama penetrasi seks bersama dengan pasangan.

Namun banyak yang khawatir jika vibrator digunakan secara terus-menerus akan menimbulkan kecanduan pada perempuan. Sehingga, mereka tidak bisa orgasme tanpa alat itu.  Selain itu, vibrator juga ditakutkan dapat menghalangi keintiman perempuan dengan pasangannya ketika sedang berhubungan seksual.

Lantas, apakah menggunakan vibrator benar-benar mampu membuat seorang perempuan kecanduan? Jika iya, bagaimana mengatasinya?

Seksolog yang merupakan pembawa acara podcast The Connection on Audible, Nikki Goldstein pun menjelaskan, bahwa vibrator atau mainan seks yang lain tidak akan membuat kecanduan. Goldstein mengatakan, dalam pengalamannya, klien sering kali terbiasa dengan mainan seks tertentu seperti vibrator, namun mereka mudah sekali untuk melepaskannya.

Menurut dia, kita seharusnya tidak merasa malu dengan kebutuhan itu. Ketika bicara orgasme, setiap perempuan memiliki cara berbeda untuk mencapainya, dan bagi banyak perempuan kuncinya adalah stimulasi klitoris.

Faktanya, survei Cosmopolitan tahun 2015 terhadap 2.300 perempuan berusia antara 18 dan 40 tahun menemukan, bahwa hanya 15 persen perempuan yang bisa orgasme dari seks penetratif saja.

Halaman: 12Lihat Semua