Menu

Memperkirakan Kekuatan Brigade Al-Qassam, Musuh Bebuyutan Pasukan Israel

Azhar 25 May 2021, 22:52
Salah satu pasukan Brigade Al-Qassam. Foto: Internet
Salah satu pasukan Brigade Al-Qassam. Foto: Internet

RIAU24.COM -  Agresi membabi buta yang dilesatkan pasukan Israel ke warga Palestina baru-baru ini dibalas Hamas. Dibuktikan ketika meluncurkan sekitar 3.500 roket ke wilayah Israel.

Serangan tersebut dilakukan oleh organisasi sayap Izzuddin Al-Qassam atau biasa disebut Brigade Al-Qassam.

Pasukan ini terbentuk pada pertengahan 1991 dikutip dari The Associated Press, Selasa, 25 Mei 2021.

Pada awal Intifada Kedua, kelompok ini menjadi target utama Israel.

Hal itu karena kekuatan dan kemampuan pasukan ini yang mampu melakukan serangan yang kompleks. Nama Al-Qassam diambil dari nama seorang ulama Izzuddin Al-Qassam di Palestina.

Izzuddin Al-Qassam mengorganisir dan membentuk organisasi untuk menentang Zionisme dan penjajahan Inggris dan Prancis di wilayah Mediterania Timur yang meliputi wilayah Lebanon, Suriah, Yordania, Israel, dan Palestina saat ini.

Halaman: 12Lihat Semua