Menu

Kunjungi Pasar Sungai Sirih, Camat bersama Upika Tegur Pedagang Tak Pakai Masker

Replizar 6 Jun 2021, 08:55
Kunjungi Pasar Sungai Sirih, Camat bersama Upika Tegur Pedagang Tak Pakai Masker (foto/zar)
Kunjungi Pasar Sungai Sirih, Camat bersama Upika Tegur Pedagang Tak Pakai Masker (foto/zar)

RIAU24.COM - KUANSING- Guna sosialisasikan bahaya Covid-19 dan penerapan Protokol Kesehatan ditengah tengah masyarakat, Camat Singingi, Deflides Gusni SP, M.Si bersama Upika Kecamatan mengunjungi Pasar Sungai Sirih, Sabtu (5/6).

Pada saat mengunjungi Pasar Sungai Sirih tersebut, Camat bersama Upika sempat melihat pedagang yang tidak memakai masker. Sehingga langsung menegurnya dan sekaligus memberikan masker kepada pedagang dan pembeli yang tidak menggunakan masker.

" Lain kali gunakan masker jika berjualan ya Pak," Ujar Camat Singingi, Deflides Gusni, SP. M Si sembari memberikan selembar masker kesehatan kepada salah seorang pedang kain di pasar tersebut.

Dikatakannya, Bapak ini berinteraksi di tengah keramaian, sehingga mesti di jaga prokesnya agar terhindar dari bahaya Covid-19. Pada kesempatan tersebut, Deflides juga menyampaikan himbauan kepada para pedagang maupun pembeli, untuk selalu mematuhi Prokes yaitu menggunakan Masker, Cuci Tangan dan juga mensosialisasikan pentingnya vaksinasi.

 

Pihaknya bersama puskesmas, kepolisian dan TNI, juga tengah mengagendakan jadwal vaksinasi lanjutan di Desa Sungai Sirih dan desa lainnya di Kecamatan Singingi.

zxc2
"Ini merupakan tindak lanjut hasil rapat kami bersama Bupati, Wabup dan Sekda beberapa hari lalu di Teluk Kuantan," Ujarnya kepada wartawan disela sela kunjungannya. (Zar/Rls)