Stok Menipis, Kemenkes Akan Kirim Tambahan Vaksin Sinovac dan AstraZeneca Untuk Provinsi Riau
"Kemudian nanti pekan depan hari Senin akan datang lagi 15.000 dosis vaksin. Dengan kedatangan vaksin in kita harap akselesari vaksin di Riau bisa ditingkatkan lagi," sebut Mimi Nazir.
Mimi Nazir bilang vaksin ini yang di distribusikan pusat ke Riau datangnya bertahap, dan tidak bisa sekaligus. Hal ini karena kondisi penyimpanan vaksin di Riau tak memadai dengan jumlah besar.
"Makanya datangnya bertahap. Kemudian vaksin ini di distribusikan seluruh Indonesia, tentu pusat melihat prioritas di daerah, seperti kejadian di Kudus, maka dialokasikan ke sana dulu," ujar Mimi Nazir.
Seperti diberitakan sebelumnya Pemerintah Kota Pekanbaru telah hentikan pelayanan vaksin di Rumah Sakit, Puskesmas, dan Bus Vaksinasi Keliling. Hal itu karena stok vaksin yang tersedia sudah terbatas.