Makin Gila! Arab Saudi Diserang Drone Bermuatan Bahan Peledak, Jumlahnya Mencapai Puluhan Unit
RIAU24.COM - Dalam beberapa hari terakhir ini Angkatan Udara Arab Saudi bekerja ekstra dalam mempertahankan wilayah udara mereka.
Pasalnya pemberontak Houthi di Yaman mengirimkan drone-drone yang dilengkapi bom dan senjata dikutip dari The National, Minggu, 20 Juni 2021.
Jumlahnya tak tanggung-tanggung. Angkatan Udara Arab Saudi mengklaim sudah mencegat dan menghancurkan 17 drone yang telah dipasangi bahan peledak itu.
Drone-drone itu dikirim dari Yaman menuju Khamis Mushait, sebuah kota di wilayah barat daya Saudi.
Wilayah itu terletak 100 kilometer dari perbatasan Yaman yang juga merupakan salah satu basis pangkalan militer Arab Saudi.
Untuk diketahui, Khamis Mushait telah berulang kali menjadi sasaran pemberontak Houthi.