Masih Ingat Hambali? Begini Kabarnya Setelah 15 Tahun Berada di Tangan Amerika
RIAU24.COM - Kabar keberadaan Hambali yang disebut-sebut sebagai orang yang paling bertanggung jawab dalam serangan teror bom di Bali, Oktober 2002 silam mulai terdengar.
Hambali dilaporkan akan mulai dihadirkan dalam persidangan militer Amerika Serikat, Senin, 30 Agustus waktu setempat, dikutip dari bbc.com.
Nantinya Hambali akan menghadapi dakwaan resmi di depan komisi militer AS di Teluk Guantanamo.
Untuk diketahui, selain Bom Bali 2002, Hambali disebut juga terlibat dalam aksi bom Marriot yang terjadi 5 Agustus 2003.
Kemudian bom Kedutaan besar Australia pada 9 September 2004, dan terakhir bom Marriot-Ritz Carlton tahun 17 Juli 2009.
Tak hanya itu, Hambali juga dilaporkan terlibat pendanaan untuk pelatihan sukarelawan lokal di Poso dan Ambon saat dua wilayah itu dikoyak konflik agama.
Termasuk tuduhan yang dilayangkan polisi Amerika yang menyebutnya sebagai merencanakan penyerangan terhadap kedutaan besar Amerika Serikat, Inggris dan Australia di Singapura.