Taliban Klaim Telah Berubah, Dulu Hancurkan TV Hingga Kamera, Sekarang 'Puja-puji' Internet
RIAU24.COM - Taliban yang kini menguasai Afghanistan disebut bukan lagi kelompok 'kolot' yang tak tahu apa-apa.
Saat Taliban pertama kali berkuasa di Afghanistan pada 1996, mereka melarang internet, menyita, menghancurkan perangkat televisi, kamera, sampai video.
Namun pada 2005, semuanya berubah dikutip dikutip dari bbc.com, Selasa, 7 September 2021.
Mereka memiliki laman resmi Emirat Islam Taliban, Al-Emarah, diluncurkan dan kini mempublikasi kontennya dalam lima bahasa - Inggris, Arab, Pastun, Dari, dan Urdu.
Konten yang berbentuk audio, video, dan tulisan itu dikendalikan langsung oleh pengawasan komisi kebudayaan Emirat Islam Afghanisan (IEA), yang dipimpin oleh juru bicara mereka, Zabihullah Mujahid.
Yang paling terbaru ketika Taliban meluncurkan kampanye di media sosial secara komprehensif. Salah satu isinya ketika akun di media sosial mereka menyoroti kegagalan rezim di Kabul sekaligus memuji pencapaian Taliban.