Menu

Serangan Roket Hantam Kedubes AS di Irak, Lukai Satu Wanita dan Bocah Laki-laki

Amerita 14 Jan 2022, 09:32
File Photo by Ahmed Jalil/EPA-EFE
File Photo by Ahmed Jalil/EPA-EFE

RIAU24.COM - Serangan roket di Zona Hijau Baghdad menghantam Kedutaan Besar AS, melukai satu wanita dan seorang anak, Kamis (13/1).
zxc1
Kedutaan mengkonfirmasi serangan itu di Twitter; "Kompleks Kedutaan Besar AS diserang malam ini oleh kelompok teroris yang berusaha merusak keamanan, kedaulatan, dan hubungan internasional Irak."

zxc2
"Kami sudah lama memperingatkan bahwa serangan tercela semacam ini adalah tidak hanya menganggu fasilitas diplomatik, tetapi juga terhadap kedaulatan Irak sendiri."

Kedutaan Besar AS terletak di Zona Hijau Baghdad, yang juga menampung parlemen dan kantor pemerintah lainnya.

Beberapa rudal diluncurkan dari lingkungan Dora di Baghdad selatan, pasukan keamanan sedang menyelidiki insiden tersebut.

Pekan lalu juga terjadi beberapa serangan lain di kawasan itu, bertepatan dengan peringatan pembunuhan AS terhadap Qasem Soleimani, seorang jenderal penting Iran.