Cocok untuk Makan Siang, Resep Pepes Ikan Mas Duri Lunak
Cara membuat pepes ikan mas duri lunak
1. Siapkan ikan mas, lumuri dengan garam dan jeruk nipis. Diamkan ikan mas selama 15 menit hingga bumbu meresap, cuci bersih.
2. Campurkan ikan dengan bumbu halus. Masukkan bumbu halus ke dalam rongga badan ikan.
Baca juga: 2 Sahabat Karib Fitri Salhuteru dan Nikita Mirzani Saling Serang, Sindir NikMir sebagai ODGJ
3. Campur daun bawang, kemangi, dan minyak goreng. Remas-remas sampai daun lemas dan campur dengan ikan.
4. Ambil daun pisang, bersihkan, dan letakkan ikan mas, beri tomat, daun salam, jahe, lengkuas, dan cabai. Sematkan kedua ujungnya.