Operator Seluler Serentak Hapus Sinyal 3G Tahun ini
RIAU24.COM - Operator seluler di Indonesia secara bertahap menghapus jaringan 3G untuk mengikuti arahan dari Kominfo tentang aturan penghapusan layanan tersebut!
Telkomsel akan mematikan jaringan 3G di 504 Kota dan kabupaten lalu menggantinya dengan 4G/LTE.
Proses migrasi dilakukan mulai Maret 2022 dengan 90 kota atau kabupaten dengan meliputi 766 kecamatan. Kemudian tahap selanjutnya dilakukan upgrade jaringan di 132 kabupaten atau kota pada Juni - Juli 2022.
Dan upgrade ketiga pada Agustus – Oktober 2022 meliputi 178 kabupaten atau kota, dan tahap terakhir pada November - Desember 2022 akan dilakukan di 104 kota atau kabupaten.
Selain Telkomsel, operator seluler XL Axiata juga menghapus jaringan 3G dari layanannya yang dilakukan sejak Juli 2021 lalu hingga Desember 2022.
Senada dengan dua operator seluler di atas, Indosat Ooredoo Hutchison yang baru saja merger juga menghapus jaringan 3G untuk mendukung pemerintah dalam memberikan layanan telekomunikasi yang terbaik untuk masyarakat.