Pasca Libur Panjang Dan Masuk Kerja Hari Pertama, Bupati Kasmarni Sidak Di Kecamatan Mandau
RIAU24.COM -BENGKALIS - Bupati dan wakil Bengkalis tidak hadir pada pelaksanaan apel hari pertama usai liburan idul Fitri di Kantor Bupati Bengkalis Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Bengkalis. Senin 9 Mei 2022 pagi.
Tidak hanya itu Sekda Bengkalis pun juga tidak terlihat, sebagai pimpinan upaca diganti Asisten Bupati Johansyah Syafri
Kabag Umum Kantor Bupati Bengkalis Kevin Rafizariandi saat konfirmasi media ini mengatakan bahwa ketidak hadiran Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis pada apel pertama masuk kerja tersebut dikerenakan melaksanakan apel pertamanya di Kecamatan Mandau, sekaligus melakukan sidak.
Sedangkan Wakil dan Sekda melakukan sidak di instansi pemerintah lingkungan Kabupaten Bengkalis.
"Bupati melaksanakan apel dan sidak di Kecamatan Mandau dan Kecamatan sekitarnya sedangkan untuk wilayah Bengkalis sidak dilakukan wakil Bupati dan Setda Bengkalis,"ujar Kabag Umum Kevin Rafizariandi.
Diketahui, usai pelaksanaan apel Bupati Bengkalis Kasmarni melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke sejumlah Kantor di Kecamatan Pinggir, Mandau dan Bathin Solapan.