Menu

Kondisi Terkini Yeremia Rambitan usai Jalani Pemeriksaan MRI

Zuratul 18 Jun 2022, 15:56
Potret Yeremia Rambitan di bopong ke kursi roda usai alami cedera/cnnindonesia.com
Potret Yeremia Rambitan di bopong ke kursi roda usai alami cedera/cnnindonesia.com

RIAU24.COM 

Pebulutangkis ganda putra Indonesia, Yeremia Erich Yoche Rambitan mengalami cedera saat bertanding di babak perempatfinal Indonesia Open 2022 bersama pasangannya Pramudya Kusumawardana melawan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, pada Jumat 17 Juni 2022.

Yang membuat air mata Yere jatuh dan buat netizen menghela nafas, cedera yang diderita Yere terjadi saat rubber gim di poin-poin pengujung, yakni 20-17.

Padahal, mereka hanya membutuhkan satu poin lagi untuk menang. Namun, Yere tersungkur mengerang kesakita. 

Setelah itu, Yere sempat memaksakan diri untuk melanjutkan bertandingan, tapi mereka tak berdaya lantaran Pram hanya berjuang sendirian di dalam lapangan, dilansir Viva.com. 

Hasilnya, Aaron/Soh berhasil membalikkan kedudukan dan melaju ke semifinal setelah memenangkan rubber gim dengan skor 22-20. 

Halaman: 12Lihat Semua