Relawan Siap Dukung Anies Nyapres 2024
RIAU24.COM - Konfederasi Nasional Relawan Anies (KOReAN) menyatakan kesiapannya mendukung Anies Baswedan untuk manju Pilpres 2024.
Pernyataan ini disampaikan langsung oleh Ketua Umum KOReAN Muhammad Ramli Rahim usai mengetahui Anies siap maju di Pilpres 2024 dikutip dari viva.co.id, Jumat, 16 September 2022.
"Menyambut antusias pernyataan terbuka Anies Rasyid Baswedan bahwa dirinya siap dicalonkan sebagai Presiden Republik Indonesia 2024 kelak," sebutnya.
Menurutnya, Anies akan mendapatkan dukungan dari 12 simpul relawan seperti Jaringan Nasional Milenial Anies (Jarnas Mileanies), Relawan Anies Baswedan Bagian Timur Indonesia (Relabatin).
Kemudian Relawan Sumatera Utara Persatuan Pengamal Tarekat Islam (Relasumut PPTI), Forum Masyarakat Rantau Sahabat Anies (FORMARASA).
Ajatappareng Militan Anies (AMANA), Relawan Anies Alumni Universitas Hasanuddin (RELAUNHAS), Relawan Borneo Bersama Anies (ReBoBA), Relawan Sumut Aceh Militan Anies (RELASAMAN).
Relawan Anies Kepulauan Maluku (RELAKAMU), Relawan Anies Baswedan Taiwan (RELATA), Relawan Petani Anies (RELATANI), Relawan Pengusaha Anies (RELAPENA).
Ramli mengatakan 12 simpul relawan itu siap perjuangkan kemenangan Anies di Pilpres 2024.
Termasuk siap memfasilitasi mantan Mendikbud itu saat berkunjung ke daerah-daerah.