Menu

Sandiaga Uno Jawab Kabar Miring Soal Retaknya Hubungan dengan PDIP

Azhar 16 Aug 2023, 21:36
Ketua Bapillu DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sandiaga Uno. Sumber: merdeka.com
Ketua Bapillu DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sandiaga Uno. Sumber: merdeka.com

RIAU24.COM - Ketua Bapillu DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sandiaga Uno menjawab rumor tak sedap jika hubungan mereka dengan PDI Perjuangan sedang tak harmonis.

Sandi mengaku, komunikasi dengan PDIP sejauh ini masih berjalan lancar dan baik dikutip dari rmol.id, Rabu 16 Agustus 2023.

"Sangat lancar. Saya terus Whatsapp-an, pimpinan dan temen-temen PPP-PDIP semuanya lancar," sebutnya.

Meskipun seperti itu dia mengaku pasrah dan tidak memaksakan diri untuk menjadi cawapres Ganjar Pranowo.

"Per hari ini kita fokusnya jika terpilih, justru jika terpilih apa persiapan persiapan kita, apa yang kita tawarkan," ujarnya.

"Jadi, jangan berfikir negatif tapi kita berfikir positif jika terpilih apa tawaran yang bisa disampaikan," sebutnya.

Yang jelas, jika dirinya dipilih untuk menjadi pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 maka ia akan menunjukkan kontribusinya dengan penuh.