Menu

Houthi Yaman akan Lanjutkan Serangan ke Kapal-Kapal Israel di Laut Merah 

Rizka 16 Jan 2024, 10:43
Houthi serang Israel
Houthi serang Israel

RIAU24.COM - Kelompok Houthi yang didukung Iran terus menyerang kapal komersial, menyerang kapal kontainer milik Amerika dengan rudal balistik meskipun dihantam gelombang serangan Amerika Serikat (AS) dan Inggris di Yaman.

Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian mengatakan, Houthi Yaman juga akan terus menyerang kapal-kapal Israel yang melintasi Laut Merah.

“(Houthi) meyakinkan kami bahwa mereka tidak akan mengganggu keamanan maritim (di Laut Merah). Namun posisi mereka adalah bahwa mereka akan mengambil tindakan terhadap kapal-kapal Israel selama perang di Gaza terus berlanjut,” kata Amirabdollahian dalam konferensi pers di Teheran, Senin (15/1), dikutip laman Al Arabiya.

Dia menekankan, serangan terhadap kapal Israel di Laut Merah hanya dapat dihentikan dengan mengakhiri perang di Gaza. 

“Solusinya adalah menghentikan perang dan genosida di Gaza,” ucapnya.

Amirabdollahian juga menegaskan bahwa AS tidak memiliki posisi moral untuk mendesak negara-negara lain menahan diri. Sebab AS, kata Amirabdollahian, mendukung Israel dan terlibat dalam pembunuhan warga Palestina di Gaza, serta melancarkan serangan militer ke Yaman. 

Halaman: 12Lihat Semua