Muhammadiyah Minta Masyarakat Sabar Menunggu Hasil Pilpres 2024
RIAU24.COM - Pimpinan Pusat Muhammadiyah meminta masyarakat untuk sabar menunggu sampai hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 keluar.
Imbauan ini ditujukannya kepada partai politik dan para calon anggota legislatif, serta para calon presiden-wakil presiden dan para pendukungnya dikutip dari rmol.id, Rabu 14 Februari 2024.
Untuk menghindari perpecahan masyarakat, dia meminta tidak langsung menyimpulkan hasil pemilu berdasarkan quick count.
Namun sekali lagi, harus menunggu hingga hasil akhirnya keluar.
"Semua pihak hendaknya tidak terburu-buru mengambil kesimpulan hasil pemilu berdasarkan Quick Count yang disampaikan oleh lembaga-lembaga survei," sebut Pimpunan Pusat Muhammadiyah.
Khusus kepada pasangan capres-cawapres yang menang, Muhammadiyah mengingatkan agar tidak sombong.
Sementara yang kalah diminta untuk lebih berbesar hati menerima hasil pemilu.