Ramai Langit di Pulau Jawa Bersih Tanpa Awan, Apakah Pertanda Mulai Musim Kemarau?
RIAU24.COM - Beberapa hari belakangan warganet banyak mengunggah foto langit biru cerah. Tidak sedikit yang kemudian menduga saat ini sudah memasuki musim kemarau. "Langit Jakarta lagi cerah-cerahnya," beber salah satu netizen di akun X.
"Langit terlihat cerah dan jarak pandang lbh jauh dr biasanya," timpal warganet lain.
Foto yang juga menjadi sorotan adalah potret citra satelit yang menunjukkan tak ada awan di atas langit Pulau Jawa. "Langit bersih seharian ini," tulis pengunggah dalam akun X, yang sudah disukai lebih dari 30 ribu akun.
Benarkah Sudah Masuk Kemarau?
Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Guswanto menegaskan periode Maret hingga April 2024 merupakan musim pancaroba, ketika musim hujan mulai berkurang dan musim kemarau dimulai.