Harta Karun Dinasti Ming Ditemukan di Kapal Karam Laut Cina Selatan
RIAU24.COM - National Cultural Heritage Administration (NCHA) China menyebutkan tim arkeolog asal China telah menemukan lebih dari 900 artefak dari dua bangkai kapal kuno di Laut Cina Selatan.
Para arkeolog menggunakan teknologi laut dalam untuk menyelidiki situs Dinasti Ming di lereng barat laut benua pada kedalaman 1,5 km dalam tiga fase selama satu tahun terakhir. Mereka meyakini kedua bangkai kapal tersebut merupakan kapal dagang yang berasal dari periode yang berbeda pada Dinasti Ming, yaitu periode 1368-1644.
Kedua kapal ditemukan pada Oktober 2022 oleh awak kapal penelitian kapal selam berawak. Menurut laporan pada Oktober 2023, kapal itu kembali menuju ke Cina, lalu tenggelam.
Lokasi kedua kapal berjarak 22 km satu sama lain dan terletak sejauh 150 km tenggara Sanya, di Provinsi Pulau Hainan.
Apa Saja yang Ditemukan dari Ratusan Artefak Itu?
Kedua situs penemuan diselidiki bersama oleh National Centre for Archaeology, Chinese Academy of Science, dan museum lokal di Hainan menggunakan kapal selam berawak maupun tak berawak.