Menu

Kegiatan Jumat Curhat Polsek Lubuk Dalam Lubuk Dalam,Warga Sampaikan Terimakasih

Lina 12 Oct 2024, 09:41
Kegiatan Jumat Curhat Polsek Lubuk Dalam Lubuk Dalam,Warga Sampaikan  Terimakasih
Kegiatan Jumat Curhat Polsek Lubuk Dalam Lubuk Dalam,Warga Sampaikan Terimakasih

RIAU24.COM - Siak-Polsek Lubuk Dalam menggelar kegiatan “Jumat Curhat” di Kampung Sri Gading, Kecamatan Lubuk Dalam, Kabupaten Siak, mulai pukul 10.00 WIB. Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolsek Lubuk Dalam, AKP Januar Eddwin Sitompul, SH., MH, serta para Bhabinkamtibmas dari beberapa kampung dan masyarakat setempat, Jum'at (11/10/2024).

Dalam pertemuan tersebut, masyarakat menyampaikan beberapa curhatan, di antaranya ucapan terima kasih kepada Polsek Lubuk Dalam yang telah meluangkan waktu untuk berdialog langsung. Salah satu isu utama yang diangkat adalah mengenai kondisi Jalan Lintas Pertamina yang semakin baik, namun banyak kendaraan melaju dengan kecepatan tinggi. Hal ini memicu kekhawatiran akan potensi kecelakaan, terutama di sekitar SDN 01 Lubuk Dalam. Masyarakat berharap Polsek dapat mengimbau pengemudi untuk mengurangi kecepatan di area pasar Lubuk Dalam serta memasang rambu-rambu lalu lintas yang diperlukan.

Menanggapi masukan tersebut, Kapolsek Lubuk Dalam mengucapkan terima kasih atas partisipasi masyarakat dalam kegiatan ini. Ia menyatakan bahwa Polsek akan menempatkan personil di lokasi strategis untuk mengatur lalu lintas dan menghimbau pengemudi agar lebih berhati-hati. Selain itu, Polsek juga akan terus melakukan patroli untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas dan tindak kejahatan lainnya.

Kapolsek mengingatkan masyarakat untuk segera menghubungi Bhabinkamtibmas di wilayah mereka jika terjadi gangguan keamanan dan ketertiban. Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat hubungan antara kepolisian dan masyarakat serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan di jalan raya.(Lin)