Menu

Kinerja Buruk, 7 Eleven Tutup 444 Toko di Amerika Utara

Rizka 14 Oct 2024, 18:59
7-Eleven
7-Eleven

Perusahaan juga menambahkan bahwa mereka terus membuka toko di area tempat pelanggan mencari lebih banyak kemudahan.

Sementara itu, Analis Industri Ritel dan Direktur Pelaksana GlobalData Retail Neil Saunders mengatakan penutupan 444 toko tersebut merupakan pemangkasan ringan rantai toko agar tetap efisien dan menguntungkan.

"Lokasi-lokasi yang ditutup kemungkinan mengalami penurunan yang tidak proporsional dalam jumlah pengunjung dan pelanggan karena konsumen berjuang melawan kenaikan harga pangan dan mengurangi jumlah pembelian mereka. Di beberapa area, meningkatnya persaingan dari toko daring dan toko serba ada juga akan berdampak buruk karena konsumen mencari harga yang lebih rendah," katanya.

Sementara itu, 7-Eleven mengatakan akan terus berinvestasi dalam bidang makanan di Amerika Serikat karena sekarang ini merupakan kategori penjualan tertinggi dan daya tarik utama bagi pelanggan. 

Menurut survei terbaru, pesaing seperti Wawa dan Sheetz memperoleh skor kepuasan pelanggan yang lebih tinggi untuk keseluruhan penawaran mereka sedangkan 7-Eleven berada di peringkat yang jauh lebih rendah.

Halaman: 12Lihat Semua